Gaji UMR Kendari Serta UMK Standar Terbaru Saat Ini, Cek Disini!

wartanasional – Kendari merupakan sebuah kota yang juga menjadi ibu kota bagi provinsi Sulawesi Tenggara. Kota dengan luas mencapai 301,00 km persegi ini memiliki penduduk sebanyak 343.202 jiwa. Mengenai Kendari, kali ini kita akan bahas tentang gaji UMR Kendari itu sendiri.

Bagi Anda yang berniat melamar kerja di wilayah Kendari, Sulawesi Tenggara dan ingin tahu berapa jumlah gaji UMR Kendari yang berpotensi Anda dapatkan jika bekerja di sana bisa Anda simak dalam ulasan di bawah ini!

Gaji UMR Kendari

Gaji UMR Kendari
Gaji UMR Kendari

Diputuskan tidak ada kenaikan karena tidak ingin memberi beban lebih kepada perusahaan yang berjuang di berbagai sektor yang ada di Kendari, wilayah tersebut tidak memberikan kenaikan upah atau gaji bagi karyawan.

Gaji UMR Kendari masih sama dengan tahun sebelumnya senilai Rp 2.768.952,00. Angka ini masih sama dengan angka gaji UMR Kendari di tahun 2020 kemarin.

Namun meski tak ada kenaikan, masih banyak warga masyarakat yang mencari pekerjaan di wilayah Kendari terlebih di masa covid seperti sekarang ini.

Untuk itu kali ini kami juga akan berikan informasi untuk Anda tentang cara cepat mendapatkan kerja yang bisa Anda lakukan agar cepat dapat panggilan kerja. Tips atau cara cepatnya sebagai berikut :

1. Buat cover letter semenarik mungkin

Buat cover letter yang menarik
Buat cover letter yang menarik

Salah satu trik jitu agar Anda dipanggil interview kerja adalah membuat cover letter semenarik mungkin. Melalui cover letter yang menarik tersebut, Anda dapat mencuri perhatian HRD.

Cover letter tersebut kemudian bisa Anda kirim melalui email dengan format yang benar dan jika memungkinkan disertai portofolio yang menarik sesuai dengan pekerjaan yang akan Anda lamar di perusahaan tersebut nantinya.

2. Cantumkan keahlian Anda

Ketika Anda melamar kerja dan ingin posisi yang sesuai keahlian Anda, Anda harus menjelaskan keahlian yang dimiliki secara spesifik. Pastikan juga Anda menyebut software atau alat kerja yang dikuasai.

Semisal Anda ingin melamar sebagai akuntan, Anda harus jelaskan kemampuan Anda dalam proses pembukuan keuangan dan juga keahlian program akuntansi komputer yang memang Anda miliki. Ini akan menjadi nilai plus bagi Anda nantinya.

Dengan seperti itu, tim penyeleksi akan tahu potensi yang Anda punya dan Anda pun layak dipertimbangkan agar bisa diterima kerja di perusahaan tempat Anda melamar tersebut.

3. Bersikap jujurlah saat interview

Jujur saat interview
Jujur saat interview

Ada baiknya ketika interview Anda jujur dengan kemampuan Anda, nilai kelebihan dan apa yang sedang atau akan Anda pelajari karena Anda merasa kurang di bidang itu. Dengan kejujuran ini HRD juga akan menilai Anda sebagai orang yang berintegritas.

Yakinlah bahwa dengan kejujuran Anda bisa mendapatkan pekerjaan yang tepat dan sesuai bidang serta keahlian Anda. Dengan begitu Anda pun bisa lebih nyaman selama bekerja.

Menyebutkan gaji yang Anda inginkan juga diperbolehkan. Akan tetapi tetap harus ingat bahwa etika dalam penyampaian gaji ketika ditanyakan harus tetap Anda miliki.

Pastikan Anda juga tidak menuntut gaji terlalu tinggi kecuali jika Anda sadar bahwa Anda memiliki kemampuan yang dapat menjadi nilai jual yang menguntungkan bagi perusahaan tempat Anda nantinya akan bekerja.

Informasi gaji di berbagai daerah, baca : Gaji UMR Makassar, Cek Dulu!

Baca juga : Gaji UMR Medan, Cek Di Sini!

4. Bersikaplah proaktif ketika interview

Ketika Anda di interview oleh perekrut, mereka akan menilai apakah Anda termasuk orang yang aktif dalam bekerja atau tidak. Hal ini akan terlihat dari respon yang Anda berikan. Tunjukkan juga sikap bahwa Anda sangat berminat untuk bekerja di perusahaan tersebut.

Katakan dan sebutkan hal apa saja yang akan menjadi misi Anda dan terobosan yang Anda akan lakukan jika sudah diterima di perusahaan tersebut.

Tanyakan beberapa hal kepada perekrut ketika Anda diberi kesempatan melakukan beberapa pengajuan pertanyaan.

Itulah berbagai hal penting yang menunjang interview agar cepat diterima kerja sekaligus informasi gaji UMR Kendari.

Bagi Anda yang berada di wilayah Kendari dan sedang mencari informasi gaji atau tips mendapat kerja, semoga informasi ini dapat menjadi informasi yang bermanfaat dan menginspirasi Anda.

/* */